Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

WinUSB Maker

print Print This Page
Setelah beberapa waktu lalu share WinSetupfromUSB dan Easy2Boot untuk membuat flash drive multiboot, kali ini admin share WinUSB. WinUSB adalah aplikasi sederhana yang akan membantu Sobat membuat bootable multi Windows menggunakan ISO atau DVD dengan mudah dari distribusi Windows 7, 8 dan 10. WinUSB mendukung UEFI/BIOS untuk flash drive USB FAT 32/NTFS/ExFAT.

 

Selain itu Sobat dapat memilih sejumlah distribusi Windows atau Linux, program penyelamatan langsung serta Paket Driver untuk membuat flash drive USB Multiboot.
Untuk membuat Flash Drive Multiboot :
  1. Pasang Flash Drive ( min 16 G )  dan pilih drive USB untuk mulai membuat bootable
  2. Pilih beberapa distribusi ISO sesuai kapasitas flash drive
  3. Tentukan sistem file baru dari drive USB bila ingin memformatnya

Setelah proses flashing selesai, di lain waktu Sobat dapat menambahkan distribusi lain sesuai kebutuhan tanpa mengulang proses dari awal.


Keterangan :
Agar lebih mudah dan cepat, file ISO Windows atau Linux disimpan di Harddisk.
Demikian mengenai WinUSB, mudah-mudahan bermanfaat bagi Sobat. Selamat mencoba.

Posting Komentar untuk "WinUSB Maker"