Cara Mengatasi Komputer Lemot
Print This Page
Seiring berjalannya pemakaian Komputer atau Laptop dan install dan uninstall serta browsing internet maka file tempory akan menumpuk. Dengan segala permasalahan diatas menyebabkan kinerja dari komputer atau laptop akan menjadi melambat. Selain diatas letak file, terutama di drive C, diibaratkan seperti buku-buku diperpustakaan yang tidak ditata. Dengan menata data di drive tersebut maka untuk mengakses data tidak akan lambat lagi.
Untuk mengatasi permasalahan diatas Admin akan membantu Sobat semua agar dalam menggunakan komputer tidak lambat alias lemot. Ada beberapa software yang siap untuk menangani masalah diatas. tentunya software tersebut berukuran kecil dan tidak membebani kinerja Komputer maupun Laptop.
Berikut software yang Admin pasang di Komputer atau Laptop :
- Auslogics Disk Defrag adalah pengelola hard disk, ini lebih cepat dari bawaan windows
- CCleaner adalah pembersih file tempory hard disk
- Glary Utilities adalah utilities dengan fungsi lengkap
Keterangan :
Selain itu untuk pengguna grafis, editing atau game sebaiknya penambahan RAM harus wajib dilakukan
Silahkan download software diatas atau kunjungi situs resmi software tersebut dan segera pasang di perangkat Komputer atau Laptop Sobat.
Selain itu untuk pengguna grafis, editing atau game sebaiknya penambahan RAM harus wajib dilakukan
Silahkan download software diatas atau kunjungi situs resmi software tersebut dan segera pasang di perangkat Komputer atau Laptop Sobat.
Dengan memasang ke-tiga software tersebut mudah-mudahan Komputer atau Laptop Sobat dalam bekerja akan terasa ringan daripada sebelum terpasang.
Demikian ulasan mengenai Cara Mengatasi Komputer Lemot, mudah-mudahan bermanfaat. Selamat mencoba.
Posting Komentar untuk "Cara Mengatasi Komputer Lemot"