Cara Mengirim Sitemaps Ke Google Search Console Terbaru
Sitemaps atau Peta Situs adalah suatu file yang berformat XML yang memuat keseluruhan artikel suatu blog. Sebagai pengelola blog khususnya blogger yang nantinya blognya ingin di Approve AdSense merupakan salah satu syarat. Dengan mengirim peta situs ke GSC ini artikel akan di crawl dan di indeks oleh mesin pencari.
Bagi Sobat yang belum membuat Sitemaps dapat mengunjungi artikel Admin 👉 disini, setelah membuat Sitemaps langkah selanjutnya yaitu mengirimnya ke GSC
Berikut langkah-langkahnya:
- Pastikan Situs Sobat sudah didaftarkan ke Google Seacrh Console, Cara daftar URL ke GSC 👉 disini
- Klik Sitemaps
- Dibawah Add new sitemap tuliskan peta situs Sobat, masukkan satu per satu
- Klik Submit
- Selesai
- sitemap.xml ==> http://depo-program.blogspot.com/sitemap.xml
- feeds/posts/default?orderby=updated ==> http://depo-program.blogspot.com/feeds/posts/default?orderby=updated
Dengan kita mengirim Sitemaps di Google Search Console ketika kita update artikel baru pada Blog akan lebih cepat ter indeks oleh mesin penelusuran.
Demikian ulasan mengenai Cara Mengirim Sitemaps Ke Google Search Console, mudah-mudahan bermanfaat bagi Sobat semua. Selamat bekerja.
Posting Komentar untuk "Cara Mengirim Sitemaps Ke Google Search Console Terbaru"